Brilio.net - Tak dapat dipungkiri, drama Korea saat ini telah menjadi hiburan yang banyak digandrungi berbagai kalangan. Drama Korea berhasil menampilkan berbagai genre cerita yang menarik untuk disaksikan. Tak heran jika demam K-drama tidak hanya melanda di negara asalnya, namun juga di wilayah Asia, termasuk Indonesia.
Bukan tanpa alasan drama Korea menjadi sepopuler ini. Drama dari Negeri Ginseng ini dinilai berhasil menampilkan kemampuan akting dari aktor dan aktrisnya yang berbakat. Apalagi dikemas dengan alur cerita yang menarik, namun tetap fokus dan padat. Terbukti, kebanyakan drama Korea hanya memiliki sedikit episode, yakni sekitar 16-20 episode.
Jumlah episode yang tidak panjang ini ternyata merupakan salah satu strategi dari writernim di Korea lho. Tujuannya agar cerita di dalam drama bisa dieksplorasi secara maksimal dan fokus. Selain itu, jumlah episode yang sedikit juga memberikan kesempatan bagi drama lain untuk segera tayang. Jadi para penonton tidak merasa bosan.
Nah, memasuki pergantian bulan, jangan sampai melewatkan drama-drama Korea yang baru. Di bulan November ini, ada berbagai macam pilihan drama yang sayang jika dilewatkan. Apa saja? Berikut sembilan Drama Korea tayang November 2019 yang telah dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (25/10).
1. Love's Emergency Landing
foto: soompi.com
Drama berjudul "Love's Emergency Landing" atau "Emergency Lands of Love" ini dijadwalkan tayang perdana pada 23 November 2019. Drama yang ditunggu-tunggu ini menampilkan Hyun Bin dan Son Ye-jin. Sebelumnya mereka pernah dipasangkan dalam film "The Negotiation", jadi penasaran kan dengan kemistri yang terjalin dalam dramanya nanti.
Selain pemerannya yang mencuri perhatian, drama ini juga digarap scriptwriter terkenal di Korea, yakni Park Ji-eun. Drama "Love's Emergency Landing" berfokus pada kisah Yoon Se-ri yang diperankan Son Ye-jin dan Lee Jung-hyuk yang diperankan Hyun Bin.
Dikisahkan Yoon Se-ri adalah gadis dari keluarga konglomerat di Korea Selatan. Saat sedang bermain paralayang, laju angin membawa Yoon Se-ri hingga ke Korea Utara. Disana ia bertemu dengan Ri Jung-hyuk, salah seorang tentara di Korea Utara. Demi menghindari terjadinya masalah, Jung-hyuk harus menyembunyikan Se-ri untuk sementara waktu.
2. Psychopath Diary
foto: mydramalist.com
Sesuai judulnya, drama "Psychopath Diary" ini bergenre thriller. Namun uniknya drama ini juga menyelipkan unsur komedi di dalamnya. Drama ini berfokus cerita pada kisah Yook Dong-shik yang diperankan Yoo Shi-yoon. Karena kehilangan ingatan, ia tidak mengingat apapun tentang dirinya. Sampai suatu ia terkejut saat menemukan diary yang berisi tentang catatan pembunuhan berantai.
Setelah membacanya, ia menyakini bahwa dirinyalah psikopat itu. Padahal pemilik asli dari diary tersebut sebenarnya adalah Seo In-woo, yang diperankan Park Sung-hoon. Di sisi lain ada seorang polisi yang berusaha mengungkap jati diri si pembunuh. Polisi itu bernama Shim Bo-kyung yang diperankan Jung In-sun. Drama "Psychopat Diary" ini dijadwalkan tayang perdana pada pertengahan bulan, yakni pada 20 November 2019.
3. People with Flaws
foto: mydramalist.com
Drama berjudul "People with Flaws" ini dibintangi Ahn Ja-hyun yang berperan sebagai Lee Kang-woo, dan Oh Yeon-seo yang berperan sebagai Joo Seo-yun. Keduanya memiliki pandangan berbeda soal penampilan. Lee Kang-woo adalah pria yang mementingkan penampilan dan wajah yang tampan. Ia terobsesi terlihat sempurna karena trauma dicampakkan. Lain halnya dengan Joo Seo-yun. Ia justru memiliki pengalaman buruk karena ketampanan kakaknya. Hal itu membuat Seo-yun sama sekali tidak menyukai pria tampan. Drama "People with Flaws" dijadwalkan tayang perdana pada 27 November 2019.
4. No Second Chances
foto: mydramalist.com
Drama ini menceritakan gadis bernama Geum Bak-ha yang diperanakan Park Se-wan dan pria kaya bernama Na Ha-joon yang diperankan Kwang Dong-yoen. Bak-ha adalah penghuni penginapan 'Paradise Inn'. Letaknya bersebalahan dengan hotel 'Koosung' milik keluarga Ha-joon. Karena jarak tempat tinggal yang dekat, mereka jadi sering bertemu, meski pada awalnya terlibat pertengkaran. Drama ini dijadwalkan tayang pada 2 November 2019.
5. Stove League
foto: soompi.com
Sesuai dengan judulnya, drama ini mengambil tema olahraga. Dibintangi Park Eun-bin yang berperan sebagai Lee Se-young, dan Nam Gong-min yang berperan sebagai Baek Sung-soo. Sepanjang drama, kita akan diperlihatkan bagaimana kedua manajer ini memempersiapkan tim baseball 'Dreams' untuk menghadapi pertandingan. Drama "Stove League" dijadwalkan tayang perdana pada 15 November 2019.
6. Woman of 9.9 Billion
foto: asianwiki.com
Drama berjudul "Woman of 9.9 Billion" ini dijadwalkan tayang perdana pada 27 November 2019, drama ini menggantikan slot drama "When Camellia Blooms". Memperlihatkan kehidupan Jung Seo-yeon yang diperankan Cho Yeo-jeong, dikisahkan Yeo-jeong adalah wanita yang kehidupannya berubah setelah mendapatkan 9,9 miliar won. Drama ini juga menampilkan tokoh bernama Kang Tae-won, mantan detektif yang diperankan Kim Kang-woo.
7. Wanna Taste?
foto: asianwiki.com
Drama yang dibintangi Soe Do-young, Seo Ha-joon, dan Shim Yi-young ini dijadwalkan tayang pada 11 November 2019. Drama ini mengisahkan tentang Kang Hae-jin yang diperankan Shim Yi-young. Ia adalah wanita yang menikah dengan lelaki yang jauh lebih muda darinya. Selisih umur Hae-jin dengan suaminya sekitar 6 tahun. Meski mengambil sekolah hukum, ia juga mengelola restoran milik ayah mertuanya. Di sana, ia bertemu koki handal yang diam-diam sering memperhatikannya.
8. Elegant Mother and Daughter
foto: mydramalist.com
Tayang perdana pada 4 November 2019, drama bergenre melodrama ini dibintangi Choi Myung-gil yang berperan sebagai Jung Mi-ae/Carrie Joeng, dan Cha Ye-ryun yang berperan sebagai Han Yoo-jin. Dikisahkan Carrie Joeng adalah ibu yang kehilangan anak dan suaminya. Kematian dua anggota keluarganya itu membuat Carrie Jung dipenuhi rasa dendam. Ia kemudian mengangat Yoo-jin sebagai anak, sekaligus sebagai alat untuk rencana balas dendamnya.
9. Chief of Staff 2
foto: asianwiki.com
Drama ini adalah season kedua dari drama "Chief of Staff" yang akan ditayangkan pada 11 November 2019. Masih mengisahkan tentang persoalan politik, Jang Tae-joon yang diperankan Lee Jung-jae telah mendapatkan posisinya kembali sebagai anggota parlemen. Di sisi lain, Tae-joon juga harus bersaing dengan Kang Sun-young, anggota parlemen tahun pertama sekaligus mantan pengacara.
reporter: mgg/deta jauda
Recommended By Editor
"drama" - Google Berita
October 26, 2019 at 07:32AM
https://ift.tt/360N1p7
9 Drama Korea tayang November 2019, dibintangi Hyun Bin - Brilio
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "9 Drama Korea tayang November 2019, dibintangi Hyun Bin - Brilio"
Post a Comment