Search

Tak Semanis Drama Korea, Tragedi & Skandal Warnai K-pop - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia- Korea Selatan adalah negara dengan ekspor industri hiburan paling masif di dunia. Terutama bagi pasar Asia, Korsel melalui budaya K-Pop menjadi raja-nya.

Tak terhitung berapa banyak nama besar datang dari negara ginseng ini. Namun sayangnya, 2019 ini seakan menjadi tahun yang buruk buat industri ini.


Berbeda dari kesempurnaan yang sering disuguhkan di panggung, sisi kelam industri K-POP terpampang sepanjang 2019.
Satu demi satu skandal terjadi, belum lagi depresi yang berujung pada bunuh diri sejumlah pesohor.

Sejauh mana skandal dan tragedi mewarnai industri K-POP? Berikut rangkumannya seperti yang dilansir dari Reuters.

Maret 2019

Tak Semanis Drama Korea, Tragedi & Skandal Warnai K-popFoto: Seungri, anggota band K-pop Korea Selatan Big Bang, tiba untuk ditanyai atas kasus suap seks di Kantor Polisi Metropolitan Seoul di Seoul, Korea Selatan, 14 Maret 2019. (REUTERS / Kim Hong-Ji)

Pada Maret 2019, industri K-POP terkejut dengan skandal yang dilakukan Lee Seung-hyun atau dikenal dengan nama panggung Seungri. Ia adalah personil salah satu boy band besar di Asia, Big Bag.

Seung Ri dituduh menyediakan jasa prostitusi bagi investor asing di klub malam milik pribadi, Burning Sun. Skandal ini menyeret manajemen artis tempatnya bernaung YG Entertainment.

Juni 2019

Skandal Seungri menyeret pendiri manajemennya YG Entertainmet, Yan Hyun-suk, yang menjadi agensi di mana Seungri dan sejumlah artis lain. Ia dituding terlibat dalam skandal seks, narkoba, dan perjudian.

Ia akhirnya memutuskan mengundurkan diri dari YG Entertainment. Kini, mantan rapper itu, tengah menghadapi sejumlah penyidikan dengan pihak kepolisian termasuk terkait UU Transaksi Valuta Asing.

Oktober 2019

Tak Semanis Drama Korea, Tragedi & Skandal Warnai K-popFoto: Arie Pratama

Pada Oktober, publik Korsel dikejutkan dengan meninggalnya penyanyi Choi Jin-ri. Ia, yang lebih dikenal dengan nama Sulli, adalah mantan personil sebuah grup penyanyi perempuan bernama F(x).

Sulli ditemukan bunuh diri di kediamannnya di Seongnam Korsel. Penyebabnya antara lain depresi karena tekanan industri yang mewajibkannya tampil sempurna dan perundungan yang dilakukan oleh netizen.

Perempuan berumur 25 tahun itu kerap di bully karena pengakuannya di depan umum yang enggan menggunakan bra. Artis yang memulai karir sejak umur 11 tahun itu, mendapat kritikan tajam oleh publik Korsel yang dinilai konservatif.

[Gambas:Video CNBC]

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
December 07, 2019 at 02:43PM
https://ift.tt/2RvQCXg

Tak Semanis Drama Korea, Tragedi & Skandal Warnai K-pop - CNBC Indonesia
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tak Semanis Drama Korea, Tragedi & Skandal Warnai K-pop - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.