TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Episode terbaru drama korea 'The World of the Married' dan 'The King: Eternal Monarch' mencapai rating tertinggi pada Sabtu (18/4/2020).
Pada hari Sabtu (18/4/2020) kemarin kedua drama ini telah menayangkan episode terbarunya di saluran televisi masing-masing, JTBC dan SBS.
Untuk pertama kalinya, peringkat drama korea JTBC The World of the Married menembus 20 persen.
Episode terbaru dari drama ini mencetak peringkat nasional rata-rata 20,1 persen, menandai peringkat tertinggi baru sepanjang masa untuk drama hit.
Di samping itu, episode kedua SBS 'The King: Eternal Monarch' mencetak peringkat nasional rata-rata 8,4 persen dan 11,6 persen untuk dua bagiannya, membuat rekor untuk drama baru.
• REKOMENDASI Drama Mandarin Terbaik untuk Kamu di Tengah Pandemi Corona, Tak Kalah Seru dari Drakor
Drama akhir pekan KBS2 'Once Again' tetap mendapat rating kuat, mencetak peringkat nasional rata-rata 21,3 persen dan 26,6 persen untuk malam itu.
Sementara drama Korea 'Hi Bye, Mama' dari tvN menuju ke final dengan peringkat nasional rata-rata 4,8 persen untuk episode kedua terakhir.
Sementara 'Rugal' dari OCN mencetak nilai rata-rata 1,5 persen untuk episode malam itu.
Sinopsis The World of The Married episode 8
A World of Married Couple atau yang dikenal juga dengan The World of The Married adalah drama Korea terbaru dari saluran JTBC dan tayang ekslusif di Viu dan Netflix.
"drama" - Google Berita
April 19, 2020 at 04:35PM
https://ift.tt/3exYkJB
Episode Terbaru Drama Korea The World of the Married Raih Rating Tertinggi, Tembus 20 Persen - Tribun Pontianak
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Episode Terbaru Drama Korea The World of the Married Raih Rating Tertinggi, Tembus 20 Persen - Tribun Pontianak"
Post a Comment