Search

Drama Netflix Ocean of Silence Kisahkan Bumi yang Sekarat akibat Kehabisan Air - Tribun Jogja

TRIBUNJOGJA.COM - Sukses berperan dalam Drama Korea (Drakor) Guardian: The Lonely and Great God atau Goblin, aktor Korea Selatan, Gong Yoo dikabarkan akan membintangi serial drama Netflix berjudul Ocean of Silence atau The Sea of Silence.

Rekomendasi Film Korea Terbaru di Netflix, Temani Hari-hari Anda Saat di Rumah Saja

Pihak agensi Gong Yoo, Soop Entertainment mengungkapkan bahwa sang aktor sedang mempertimbangkan untuk comeback drama setelah hampir tiga tahun tidak berkecimpung di dunia drama.

Lee Dong Wook Wants to Talk, Reuni Gong Yoo Goblin dan Sang Pencabut Nyawa
Lee Dong Wook Wants to Talk, Reuni Gong Yoo Goblin dan Sang Pencabut Nyawa (kakao.com/realfood)

"Memang benar Gong Yoo sedang mempertimbangkan tampil di Ocean of Silence. Namun, belum di konfirmasi," ungkap agensi Gong Yoo dilansir dari Sports Seoul, Selasa (21/4/2020).

Jika ia menerima tawaran tersebut, Gong Yoo akan beradu akting dengan Bae Doona yang juga dikabarkan akan membintangi drama yang diproduksi oleh aktor kenamaan Jung Woo Sung tersebut.

6 Drakor Terbaru Tahun 2020 yang Bisa Anda Tonton di Netflix, Dari Genre Romantis hingga Thriller

Drama Ocean of Silence atau The Sea of Silence menceritakan tentang masa depan bumi yang sekarat akibat kehabisan sumber daya terpentingnya salah satunya air.

Di masa mendatang dunia akan kekurangan air dan makanan. Untuk itu, badan antariksa pergi ke bulan untuk mengambil beberapa sampel misterius untuk dianalisis.

Di sini Gong Yoo akan berperan sebagai seorang anggota dari badan antariksa yang membawa timnya bernama Yunjae menyelesaikan misi.

Aktor Gong Yoo di film 'Train to Busan.'
Aktor Gong Yoo di film 'Train to Busan.' (https://variety.com)

Yunjae digambarkan sebagai sosok pemimpin yang cerdas, pekerja keras dan penuh karisma. Ocean of Silence rencananya memiliki delapan episode dan akan memulai syuting pada bulan Agustus mendatang.

Sementara itu, Gong Yoo sendiri kembali menyukseskan film terbarunya yang berjudul Kim Ji-young, Born 1982.

Pemain Serial Netflix You, Mark Blum Meninggal Dunia Akibat Komplikasi Virus Corona

Film asal negeri Gingseng ini diadaptasi dari novel dengan nama sama, ‘82nyeonsaeng Kimjiyoung’ karya Cho Nam Ju (terbit Oktober 2016), sama seperti bukunya.

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
April 21, 2020 at 03:09PM
https://ift.tt/2RXdw9k

Drama Netflix Ocean of Silence Kisahkan Bumi yang Sekarat akibat Kehabisan Air - Tribun Jogja
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Drama Netflix Ocean of Silence Kisahkan Bumi yang Sekarat akibat Kehabisan Air - Tribun Jogja"

Post a Comment

Powered by Blogger.