Search

7 Rekomendasi Drama Korea Terbaru November 2019 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah drama Korea terbaru bakal tayang pada November 2019. Mulai dari kisah tentang balas dendam, kehidupan di sebuah apartemen, hingga misteri soal pembunuh berantai.

Berikut tujuh rekomendasi drama Korea terbaru yang tayang November ini.


Never Twice

Telah tayang sejak 2 November lalu, Never Twice mengikuti kisah orang-orang yang berada di Paradise Inn, berlokasi di tengah kota Seoul. Gam Poong-ki (diperankan Oh Ji-ho) penghuni kamar nomor 5 memiliki penampilan menarik dan rasa humor tinggi.

Di sebelah tempat tinggal Poong-ki, Bang Eun-Ji (Ye Ji-won) penghuni kamar no.6 merupakan wanita lajang yang cantik, jujur, dan ramah. Di kamar no.4, Geum Bak-Ha (Park Se-Wan) adalah seorang wanita yang berasal dari sebuah desa kecil di pesisir. Dia dikenal memiliki kepribadian yang ceria.

Sementara itu, Na Hae-Joon (Kwak Dong-Yeon) merupakan pewaris dari Koosung Hotel, sebuah hotel bintang lima yang terletak di seberang jalan dari Paradise Inn. Dia adalah cucu pemilik hotel.

Drama yang juga dikenal dengan judul No Second Chances ini diarahkan oleh Choi Won-Suk dan akan tayang setiap Sabtu di MBC.

Gracious Revenge

Drama yang juga memiliki judul Elegant Mother and Daughter ini bercerita tentang Carrie Jung (diperankan Choi Myoung-Gil) yang kehilangan suami dan anaknya. Dia hidup hanya untuk membalas dendam pada mereka yang bertanggung jawab atas kematian orang-orang tersayangnya.

Carrie Jung pun memanfaatkan Han Yoo-Jin (Cha Ye-Ryun) sebagai alat dalam rencana balas dendam. Han Yoo-Jin adalah wanita yang cerdas dan cantik, tetapi dia jatuh cinta dengan seorang pria yang tidak seharusnya.

Serial yang diarahkan oleh Eo Soo-Sun ini telah tayang mulai 4 November lalu dan tayang setiap hari Senin-Jumat di KBS2.

7 Rekomendasi Drama Korea Terbaru November 2019Serial terbaru drama Korea 'Chief of Staff 2' akan tayang November 2019. (dok. JTBC)
Chief of Staff 2

Melanjutkan kisah sebelumnya, sekuel Chief of Staff bercerita tentang Jang Tae-Joon (diperankan Lee Jung-Jae), seorang mantan penasihat politik yang kini menjabat sebagai anggota parlemen.

Selain Jung-Jae, serial yang tayang mulai 11 November mendatang juga akan dibintangi Shin Min-Ah, Lee Elijah, Kim Dong-Joon, Kim Kap-Soo, Jung Woong-In, Jeong Man-Sik, Park Hyo-Joo, dan Jo Bok-Rae.

Psychopath Diary

Disutradarai Lee Jong-Jae, serial terbaru tvN ini mengisahkan tentang Yook Dong-Sik (diperankan Yoon Si-Yoon) yang bekerja di perusahaan broker. Ia memiliki kepribadian yang pemalu, bahkan ia tidak bisa marah pada orang-orang yang memandang rendah dirinya.

Suatu hari, ia menjadi saksi mata pembunuhan dan secara tidak sengaja mengambil buku harian milik si pelaku, yang merupakan seorang pembunuh berantai. Buku harian itu berisi catatan pembunuhan yang dilakukan.

Yook Dong-Sik melarikan diri dengan membawa buku harian itu, tetapi ia secara tidak sengaja ditabrak oleh mobil polisi milik Sim Bo-Kyung (Jung In-Sun) hingga hilang ingatan. Namun karena buku harian yang ia bawa, Yook Dong-Sik jadi percaya bahwa ia adalah pembunuh berantai. Sejak saat itu, ia mulai berubah.

Psychopath Diary dijadwalkan tayang pada 20 November mendatang.

Crash Landing on You

Serial yang disutradarai Lee Jung-Hyo ini bercerita tentang Yoon Se-Ri (diperankan Son Ye-Jin), seorang pewaris konglomerat di Korea Selatan. Suatu hari, saat melakukan paralayang, Yoon Se-Ri terpaksa mendarat darurat di Korea Utara karena angin kencang.

Di sana, dia bertemu Lee Jung-Hyeok (Hyun-Bin), yang merupakan seorang perwira tentara Korea Utara. Jung-Hyeok pun membantu Se-Ri dengan mencoba untuk melindungi dan menyembunyikannya. Crash Landing on You dijadwalkan tayang pada 23 November mendatang.

People With Flaws

Serial yang juga memiliki judul Love with Flaws ini mengisahkan tentang Lee Kang-Woo (diperankan Ahn Jae-Hyeon), seorang pria tampan yang senang menjadi pusat perhatian. Di masa lalunya, ia pernah dicampakkan karena memiliki wajah buruk rupa.

Sejak saat itu, ia terobsesi dengan penampilan. Joo Seo-Yeon (Oh Yeon-Seo) seorang guru yang tidak suka dengan pria tampan, karena kerap mendapat masalah dari tiga saudara lelakinya yang tampan. Pria idamannya adalah seseorang yang sederhana.

Secara kebetulan, Lee Kang-Woo dan Joo Seo-Yeon bertemu. Berawal dari selalu berdebat tentang segala hal, mereka tak dapat menahan percikan asmara yang kemudian berkembang di antara dua orang dengan kepribadian bertolak belakang tersebut.

Serial ini dijadwalkan mulai tayang 27 November di MBC.

Chocolate

Chocolate bercerita tentang Lee Kang (diperankan Yoon Kye-Sang) yang tumbuh di kota kecil di tepi pantai dan bermimpi menjadi koki. Saat ini, ia menekuni profesi sebagai seorang ahli bedah saraf. Lee Kang memiliki penampilan yang angkuh, tetapi sebenarnya ia rendah hati.

Ketika Moon Cha-Young (Ha Ji-Won) masih kecil, dia sempat bertemu Lee Kang di sebuah restoran kecil di sebuah pesisir. Lee Kang memasak dan memberinya makan. Hal itu kemudian menjadi kenangan terindah bagi Moon Cha-Young dan membuatnya menjadi seorang koki.

Ahli bedah saraf Lee Kang dan Chef Moon Cha-Young bertemu lagi di bangsal rumah sakit.

Drama Korea terbaru November ini dijadwalkan tayang pada 29 November di JTBC. (agn/rea)

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
November 06, 2019 at 08:31AM
https://ift.tt/2CdomA1

7 Rekomendasi Drama Korea Terbaru November 2019 - CNN Indonesia
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "7 Rekomendasi Drama Korea Terbaru November 2019 - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.