Search

3 Drama Saat Liverpool Kalahkan Brighton di Liga Inggris - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Liverpool berhasil mengalahkan Brighton dengan skor 2-1 dalam laga Liga Inggris di Anfield, Sabtu(30/11). Berikut tiga drama yang tersaji dalam laga itu.

Liverpool kembali meraup tambahan tiga poin dalam Liga Inggris pekan ini. The Reds sukses mengalahkan Brighton dengan skor 2-1. Pada awal laga, Liverpool terlihat dominan dan bisa mencetak dua gol dengan cepat.

Namun situasi berubah drastis di akhir pertandingan. Liverpool harus mati-matian berusaha mempertahankan keunggulan.

Berikut tiga drama dalam duel Liverpool vs Brighton di Liga Inggris:

1. Van Dijk Cetak Dua Gol

Saat Sadio Mane, Roberto Firmino, dan Mohamed Salah mengalami kebuntuan, Liverpool masih mampu memenangkan pertandingan. Pahlawan di laga ini ternyata adalah bek tengah mereka, Virgil van Dijk.

The Reds yang kesulitan mencetak gol dari permainan terbuka mampu menang berkat kepiawaian Van Dijk dan Trent Alexander-Arnold dalam bola mati. Dua gol Liverpool adalah buah dari kerja sama eksekusi bola mati Alexander-Arnold yang berujung pada sundulan Van Dijk.

Virgil van Dijk jadi bintang kemenangan Liverpool.Virgil van Dijk jadi bintang kemenangan Liverpool. (AP Photo/Jon Super)
Gol pertama lahir di menit ke-18 lewat tendangan bebas sedangkan gol kedua lewat sepak pojok. Van Dijk menunjukkan ketajaman kepala dalam dua momen tersebut.

2. Kartu Merah Alisson Becker

Liverpool menjalani pertandingan dengan nyaman di babak kedua dalam laga lawan Brighton&Hove Albion. Meski sulit mencetak gol ketiga, Liverpool juga tak mendapat banyak ancaman serius dari lawan.

Situasi mendadak berubah menegangkan ketika Alisson Becker mendapat kartu merah di menit ke-76. Alisson memutuskan untuk keluar dari gawang ketika Brighton melancarkan serangan balik lewat umpan jauh.

[Gambas:Video CNN]
Namun Alisson kalah cepat dari Leandro Trossard. Trossard mampu menendang bola untuk coba melewati jangkauan Alisson yang sudah keluar kotak penalti. Alisson kemudian memblok bola dengan tangan.

Wasit Martin Atkinson langsung menghukum Alisson dengan kartu merah langsung yang membuat Liverpool harus bermain dengan 10 pemain di sisa pertandingan.

3. Gol Unik Brighton ke Gawang Liverpool

Situasi makin mendebarkan bagi Liverpool karena Brighton langsung memaksimalkan keluarnya Alisson di momen tendangan bebas.

Adrian yang masuk sebagai kiper pengganti tengah sibuk mengatur pagar hidup. Atkinson terlihat sudah meniup peluit dan Lewis Dunk langsung melepaskan tendangan mendatar ke arah tiang jauh.

3 Drama Saat Liverpool Kalahkan Brighton di Liga Inggris
Adrian tak bisa bereaksi karena ia sibuk di posisi tiang gawang di sisi lain dan terus mengatur pagar hidup. Pemain-pemain Liverpool sempat protes namun Atkinson tetap pada keputusannya untuk mengesahkan gol tersebut. (ptr/har)

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
December 01, 2019 at 09:34AM
https://ift.tt/33CPCTH

3 Drama Saat Liverpool Kalahkan Brighton di Liga Inggris - CNN Indonesia
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "3 Drama Saat Liverpool Kalahkan Brighton di Liga Inggris - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.