Search

Drama Anggota DPR, Lagi Rapat Malah Pergi Satu-Satu - WartaEkonomi.co.id

WE Online, Jakarta -

Sejumlah anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) meninggalkan rapat konsultasi dengan Komisi Yudisial, Rabu.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Adies Kadir sudah coba mencegah dengan meminta mereka tetap tinggal di ruang rapat konsultasi yang membahas soal seleksi calon Hakim Agung dan Hakim Ad Hoc, di antaranya adalah politisi Demokrat Benny K. Harman disusul politisi PDIP Masinton Pasaribu, dan Arteria Dahlan.

Baca Juga: Gak Jadi Buat Pansus Jiwasraya-Asabri, Ternyata DPR Dorong Pembentukan...

"Pak Dahlan mau ke mana? Sinilah dulu temani Wakil Ketua ikut rapat. Kalau begitu nanti Wakil Ketua yang merasa tidak dihargai," kata Adies Kadir saat Arteria Dahlan mau beranjak dari kursinya.

Namun, permintaan itu tidak digubris dan Arteria tetap berjalan meninggalkan ruang rapat. Hal itu membuat hadirin saat itu tertawa. Padahal sebelumnya, ketiganya cukup berkontribusi dengan bertanya kepada Ketua Komisi Yudisial Jaja Ahmad Jayus dan anggota KY lainnya.

Mereka mempertanyakan tata cara seleksi calon Hakim Agung dan Hakim Ad Hoc Mahkamah Agung yang dilakukan Komisi Yudisial. Benny disebut meninggalkan ruang rapat karena dipanggil oleh Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR RI.

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
January 16, 2020 at 06:00AM
https://ift.tt/36SRpGF

Drama Anggota DPR, Lagi Rapat Malah Pergi Satu-Satu - WartaEkonomi.co.id
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Drama Anggota DPR, Lagi Rapat Malah Pergi Satu-Satu - WartaEkonomi.co.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.