Search

Drama 3 Grup Konglomerat Korea: Samsung, Lotte, & Korean Air - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Tidak sedikit tayangan drama Korea Selatan yang mengisahkan kehidupan keluarga besar konglomerat, atau biasa disebut dengan istilah chaebol. Banyak yang berfikir jika kisah-kisah tersebut fiktif, nyatanya tidak. Beberapa kisah mengenai chaebol dalam drama benar terjadi di dunia nyata. Berikut deretan kisah-kisah skandal chaebol Korea Selatan.

Chaebol Samsung
Putra pertama pendiri Samsung, Lee Jae-Yong atau Jay Y. Lee, dijatuhi hukuman lima tahun penjara pada 2017 lalu. Hukuman tersebut dianggap sebagai salah satu hukuman paling keras yang diberikan kepada eksekutif chaebol Korea Selatan.

Wakil ketua Samsung Group itu melakukan tindakan suap guna mendapatkan kontrol yang lebih besar terhadap kerajaan Samsung yang didirikan oleh orang tuanya. Namun Lee membantah tuduhan itu. Meskipun dia ditangkap, hukuman penjara 5 tahun ditangguhkan dan ia dibebaskan.


Jaksa berpendapat bahwa Lee menyuap melalui sumbangan mendekati US$ 40 juta untuk yayasan nirlaba yang dioperasikan oleh Choi Soon-Sil, seorang teman dari mantan Presiden Park Geun-Hye.
Drama 3 Grup Konglomerat Korea: Samsung, Lotte, & Korean Air Foto: Lee Jae-yong, pewaris Samsung Group (dok.Reuters)

[Gambas:Video CNBC]

Lee memanfaatkan Choi. Hal ini ia lakukan demi menjadi penerus dari Grup Samsung. Meskipun Lee mengaku telah memberi anak tunggal perempuan Choi, Chung Yoo-Ra seekor kuda seharga US$ 900.000 serta mendanai karir berkudanya, ia membantah hal itu dilakukan dalam mencari bantuan.

Chung Yoo-Ra disponsori oleh Samsung dan diterima di universitas top di Korea Selatan. Namun, Chung tidak pernah menghadiri kelas meskipun menerima nilai tertinggi. Bahkan ia mengklaim bahwa dia sendiri tidak tahu jurusan yang diambilnya.

Kementerian Pendidikan kemudian menemukan bahwa proses penerimaan Chung dimanipulasi. Kemarahan publik terjadi ketika Chung memposting, "Salahkan orang tuamu sendiri karena tidak memiliki apa yang diperlukan. Jangan meminta orang tua kaya untuk melakukan ini dan itu untuk Anda. Uang juga merupakan bentuk daya saing."

Ada juga kasus kematian adik bungsu Lee, Lee Yoon-Hyung yang bunuh diri pada 2005 di apartemen di New York City. Media Amerika dan Korea Selatan telah mengumumkan kematiannya sebagai akibat dari kecelakaan mobil tetapi The Korea Times mengungkapkan sebaliknya.

Adapun penyebab kematiannya yang sebenarnya telah dikonfirmasi dan diyakini telah dipalsukan karena persepsi jelek terhadap kasus bunuh diri. Namun pihak Samsung membantah tuduhan tersebut.

Yoon-Hyung dianggap sebagai salah satu dari lima wanita terkaya di Korea Selatan bersama ibu dan saudara perempuannya saat itu. Tidak seperti saudara-saudaranya yang lain, Yoon-Hyung mengumpulkan banyak popularitas lewat situs blogging kehidupan pribadinya yang boros yang dia beri judul, Pretty Yoon-Hyung.

Namun, karena Yoon-Hyung tidak menikah, menurut kebiasaan Korea, tak satu pun dari orang tuanya menghadiri pemakamannya saat itu.

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
January 21, 2020 at 12:48PM
https://ift.tt/38v5ef0

Drama 3 Grup Konglomerat Korea: Samsung, Lotte, & Korean Air - CNBC Indonesia
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Drama 3 Grup Konglomerat Korea: Samsung, Lotte, & Korean Air - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.