Search

Korea Utara Kecam Drama Korea Selatan, Sebut Propaganda dan Menipu - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Media Korea Utara mengecam serial drama televisi hit terbaru Korea Selatan dan sebuah film yang menampilkan negara itu.

Melansir Straitstimes, Korea Utara menyebut drama dan film tersebut memuat "provokasi yang tidak dapat diterima dan mengerikan" tentang negara itu.

"Baru-baru ini, otoritas dan produser film Korea Selatan merilis film anti-republik dan drama televisi yang menipu, mengarang, tidak masuk akal, dan tidak murni, menempatkan semua upaya mereka untuk membuat propaganda strategis," kata Pyongyang melalui editorial yang diterbitkan oleh outlet propaganda online Uriminzokkiri. 

Media tersebut juga menulis jika drama dan film tersebut merupakan penghinaan yang tak tertahankan dan merupakan provokasi yang tidak dapat diterima dan mengerikan.

Editorial tidak menyebutkan nama drama maupun film yang dimaksud, tetapi tampaknya merujuk pada serial drama populer Crash Landing On You dan film Ashfall.

Outlet tersebut kemudian mengutuk produksi karena memperlakukan hubungan kedua negara yakni Korea Selatan dan Korea Utara sebagai sumber hiburan, dan menambahkan bahwa orang-orang yang menikmati konten seperti itu "tidak memiliki rasa malu dan tidak bermoral".

Baca juga: Contek Padu Padan Baju ala Yoon Seri di Crash Landing On You

Crash Landing On You

Crash Landing On You, sebuah komedi romantis dari tvN, menceritakan kisah seorang ahli waris chaebol, yang diperankan oleh aktris Son Ye-jin. 

Dia secara tidak sengaja jatuh di Korea Utara saat bermain paralayang untuk mencoba produk olahraga yang dikembangkan oleh perusahaan miliknya.

Dia diselamatkan oleh seorang perwira militer Korea Utara, yang diperankan oleh Hyun Bin, yang melindunginya dan mempertaruhkan nyawanya untuk membawanya kembali ke Seoul.

Sementara ada kontroversi di Korea Selatan mengenai pemujaan terhadap negara tertutup sebagai tempat yang damai dan layak huni, seri drama ini secara umum menggambarkan Korea Utara sebagai tertinggal dari tetangga selatannya yang lebih maju.

Baca juga: Profil Kim Jung Hyun, Aktor yang Comeback Lewat Crash Landing on You

Let's block ads! (Why?)



"drama" - Google Berita
March 07, 2020 at 04:50PM
https://ift.tt/2VSEt0U

Korea Utara Kecam Drama Korea Selatan, Sebut Propaganda dan Menipu - Kompas.com - KOMPAS.com
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Korea Utara Kecam Drama Korea Selatan, Sebut Propaganda dan Menipu - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.