Daftar drama Korea (drakor) terbaru pada April 2020 di antaranya diisi The King: Eternal Monarch (SBS), How to Buy Friend (KBS2), dan Team Bulldog: Off-duty Investigation (OCN).
Berikut ini daftar drama Korea terbaru yang akan tayang pada April 2020 sebagaimana telah dihimpun Tirto.
- The King: Eternal Monarch
Drama The King: The Eternal Monarch ini akan mengisahkan raja di Kekaisaran Korea, Lee Gon (Lee Min Ho) yang menyukai sains. Lee Goon berkeinginan menutup pintu yang menghubungkan dunianya dengan Republik Korea, meskipun ia harus menghadapi bisikan dari iblis.
Selain itu, terdapat karakter lain, yakni seorang detektif polisi kriminal Republik Korea bernama Jung Tae Eul (Kim Go Eun) yang punya prinsip selalu ingin melindungi cinta, manusia, dan kehidupan lain.
Lee Gon dan Jung Tae Eul lantas bekerja sama menutup pintu yang mengubungkan dua dunia mereka.
Drama ini akan tayang sekitar pertengahan April 2020 di SBS, setelah drama Hyena berakhir. The King: Eternal Monarch akan mengisi slot penayangan Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST atau 20.00 WIB.
- Team Bulldog: Off-duty Investigation
Dalam drama ini, aktor Cha Tae Hyun akan berperan sebagai Jin Kang Ho, seorang detektif amatir yang tidak pernah menyerah terhadap kasus apa pun begitu penyelidikan dimulai.
Jin Kang Ho tidak lulus dari sekolah kepolisian. Ia tidak memiliki kualifikasi yang luar biasa, namun tingkat kesuksesannya tak terkalahkan berkat semangatnya dalam menangkap penjahat.
Sementara itu, Lee Sun Bin akan bertransformasi menjadi Kang Moo Young, seorang producing director (PD) yang jujur dan penuh semangat. Demi meraih target rating pemirsa sebesar 5 persen, Kag Moo Young menciptakan program berita untuk mencari para kriminal terkenal yang tidak dapat ditangkap oleh polisi.
Karakter Kang Moo Young akan berkolaborasi secara mengejutkan dengan Jin Kang Ho, karakter yang mulai masuk ke dalam kehidupan Moo Young tepat sejak pertemuan pertama mereka.
Drama ini akan menayangkan episode perdananya pada 4 April 2020 di OCN dan akan mengisi slot penayangan drama Sabtu dan Minggu pukul 22.50 KST atau 20.50 WIB.
- How to Buy a Friend
Park Chan Hong memiliki teman yang bersekolah di tempat yang sama dengannya, Eom Se Yoon (Kim So Hye). Se Yoon adalah siswi populer di sekolah.
Sementara itu, Heo Don Hyuk (Shin Seung Ho) adalah teman sekelas Park Chan Hong. Don Hyuk tidak tertarik dengan yang namanya belajar karena ia sibuk bekerja untuk memenuhi kebutuhannya.
Suatu hari, Don Hyuk menyelamatkan Chan Hong dari perundungan yang terjadi di sekolah. Untuk membayar uang sewa rumahnya, Don Hyuk meminjam uang sebesar 300 ribu won dari Chan Hong.
Chan Hong lantas meminjamkan uang itu kepada Don Hyuk, meski uang itu sebenarnya akan digunakannya membayar uang kelas privat. Chan Hong yang tidak tahu hendak kemana karena tidak bisa pergi untuk les privat, akhirnya menghabiskan waktunya dengan Don Hyuk.
Drama ini akan tayang dengan 4 episode di KBS2 mulai 6 April 2020. How to Buy Friend akan tayang setiap Senin dan Selasa pukul 22.00 KST, atau 20.00 WIB.
- When My Love Blooms
Saat masih muda, Jae Hyun (diperankan oleh Jinyoung GOT7) adalah orang yang berbeda. Saat itu, Jae Hyun ikut bergabung dengan gerakan mahasiswa. Cinta pertamanya adalah Yoon Ji Soo (Jeon So Nee).
Beberapa tahu berlalu, Jae Hyun bertemu kembali dengan Ji Soo dewasa (Lee Bo Young). Ji Soo, perempuan berusia 40-an tahun, adalah seorang ibu dan juga seorang pekerja kontrak.
Hidup Ji Soo sekarang tidaklah mudah. Pertemuannya kembali dengan Jae Hyun membuat Ji Soo memiliki momen-momen terindah untuk yang kedua kalinya.
Drama romantis ini akan menayangkan episode perdananya pada 18 April 2020 di tvN. Drama ini akan mengisi slot penayangan Sabtu dan Minggu pukul 21.00 KST atau 19.00 WIB.
- Born Again
Pada tahun 1980-an, Gong Ji Cheol (Jang Ki Yong) menolak takdir menjadi seorang penjahat seperti ayahnya. Sementara, pada masa kini, Gong Ji Cheol terlahir kembali sebagai Cheon Jong Beom, mahasiswa kedokteran.
Karakter lainnya adalah Jung Ha Eun (Jin Se Yeon) yang pada tahun 1980 memiliki penyakit kardiomiopati dilatasi. Saat itu, Ha Eun juga memiliki sebuah toko buku bekas bernama “Old Future”.
Pada masa kini, Ha Eun terlahir kembali sebagai Jung Sa Bin seorang instruktur arkeologi. Sa Bin memiliki sejumlah peliharaan yang tidak memiliki nama, dan ia mencari kisah di balik para peliharaan tanpa nama tersebut.
Sementara itu, Cha Hyung Bin (Lee Soo Hyuk) adalah seorang detektif polisi yang hanya mencintai satu orang saja. Pada masa kini, Cha Hyung Bin terlahir kembali sebagai Kim Soo Hyuk. Ia adalah jaksa yang percaya bahwa gen kejahatan dapat diwariskan.
Episode perdana drama fantasi romantis ini akan tayang pada 20 April 2020 di KBS2. Born Again akan mengisi slot penayangan Senin dan Selasa pukul 22.00 KST, atau 20.00 WIB.
"drama" - Google Berita
March 29, 2020 at 05:26PM
https://ift.tt/2UqNxcd
Daftar Drama Korea Tayang April 2020, Ada The King: Eternal Monarch - tirto.id
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Daftar Drama Korea Tayang April 2020, Ada The King: Eternal Monarch - tirto.id"
Post a Comment