Beberapa alasan mengapa drama Korea Vagabond menarik untuk ditonton para pecinta drama.
Vagabond merupakan drama mata-mata tentang seorang pria yang berusaha mengungkap kebenaran seputar kasus kecelakaan pesawat. Dalam paparan berkut ini, ada beberapa alasan mengapa Vagabond menjadi salah satu drama yang layak ditonton pencinta drama.
- Pemeran Utamanya
Sebelum berperan dalam drama Vagabond, Lee Seung Gi lebih dulu memainkan sejumlah drama populer yang membuat namanya semakin melejit, seperti A Korean Odyssey (2017), You’re All Sorrounded (2014), Gu Family Book (2013), dan The King 2 Hearts (2012).
Melalui drama Gu Family Book, Lee Seung Gi berhasil memenangkan 3 penghargaan dalam gelaran MBC Drama Awards 2013, yakni sebagai Best Actor, Popularity Actor Awards dan Best Couple Awards.
Lawan main Lee Seung Gi adalah Bae Suzy, mantan personel girl group MISS A. Suzy akan bertransformasi menjadi Go Hae Ri dalam drama Vagabond.
Sebelumnya, Suzy telah berkesempatan beradu akting dengan Lee Seung Gi dalam drama Gu Family Book. Melalui drama tersebut, Suzy juga menjadi salah satu aktris yang patut diperhitungan.
Selain Gu Family Book, Suzy juga berperan untuk sejumlah drama lainnya, di antaranya Uncontrollably Fond (2016) dan While You Were Sleeping (2017).
Melalui drama While You Were Sleeping, Suzy berhasil memenangkan penghargaan di dalam ajang SBS Drama Awards 2017 sebagai Best Actress dan Best Couple Awards.
Di sisi lain, Shin Sung Rok yang berperan sebagai Gi Tae Woong di dalam drama Vagabond juga menjadi salah satu aktor yang cukup menjanjikan. Di mana, Shin Sung Rok telah memperlihatkan kemampuan aktingnya melalui drama The Last Empress (2018) dan Return (2018).
Berkat aktingnya dalam drama tersebut, Shin Sung Rok berhasil memenangkan penghargaan di dalam ajang SBS Drama Awards 2018 sebagai Best Actor (The Last Empress) dan Best Character (Return).
- Jadi Salah Satu Produksi Drama Termahal
Vagabond menempati posisi ketiga daftar produksi drama termahal. Posisi pertama ditempati Arthdal Chronicles dengan biaya produksi hingga 54 miliar won (Rp635 miliar), dan Mr. Sunshine dengan 30 miliar won (Rp353 miliar), demikian seperti dikutip Kpopmap.
"Produser telah mempersiapkan semua dengan sangat sempurna, sehingga saya tidak merasa terbebani. Karena mereka memfilmkan dengan cara yang sama sekali tidak mengganggu drama dan lebih menyenangkan daripada naskahnya, dan saya tidak merasa terbebani. Itu adalah tempat di mana saya bisa dengan aman fokus pada aktingku," komentar Lee Seung Gi terkait biaya drama yang dinilai mahal, seperti dikutip Soompi.
- Jalan Cerita yang Menarik
Cha Dal Gun selamat dari kecelakaan tersebut. Akan tetapi, setelah mendeteksi adanya korupsi berskala nasional yang mengerikan di balik kecelakaan tersebut, ia pun mulai menggali kebenarannya.
Di sisi lain, Go Hae Ri (Bae Suzy) adalah seorang anggota National Intelligence Service (NIS) yang bekerja sebagai black agent (agen rahasia) dan terlibat dalam usaha Cha Dal Gun mengungkap kebenaran.
Sementara itu, Gi Tae Wong merupakan pemimpin tim NIS yang gila kerja. Gi Tae Wong mencoba menyelidiki kasus dengan objektivitas yang tinggi, tetapi di sisi lain, Tae Wong mencoba menyembunyikan kepribadiannya yang berapi-api di balik penampilannya yang dingin.
Drama aksi ini cukup menarik karena akan memperlihatkan konflik antara laki-laki biasa yang berkonfrontasi untuk melawan sejumlah pimpinan negara.
Pada cuplikan preview Vagabond terbaru juga terdengar voice over yang mengatakan “Ini bukan hanya masalah industri FX, tetapi pertempuran antara kebenaran dan kebohongan, perang antara yang baik dan yang jahat.”
Pada cuplikan akhir, terlihat Gi Tae Woong yang mengarahkan senjatanya kepada Cha Dal Gun setelah terdapat perintah yang mengatakan, "Tembak dia sekarang!" Kemudian, preview diakhiri suara yang mengatakan, "Waspadalah, ini perintah negaramu!".
"drama" - Google Berita
September 19, 2019 at 11:23AM
https://ift.tt/2IcXTpy
Alasan Vagabond Jadi Drama Korea yang Layak untuk Ditonton - tirto.id
"drama" - Google Berita
https://ift.tt/352jDhM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Alasan Vagabond Jadi Drama Korea yang Layak untuk Ditonton - tirto.id"
Post a Comment